Sabtu, 30 Juli 2022

1 Dekade Nge-Sub

Berdiri pada 31 Juli 2012, dengan nama KuramaSubs dan pada akhir tahun 2014 mengalami perubahan nama menjadi Nge-Sub. Tidak terasa usia Nge-Sub sudah satu dekade, meski mungkin aktifnya setahun dua tahun saja, sisanya hiatus. 10 tahun adalah waktu yang terbilang lama, namun terasa singkat. Waktu yang lebih dari cukup untuk beranjak dewasa.

"Betapa naif dan munafiknya," itulah yang terlintas ketika membaca kembali tulisan sendiri di laman Tentang yang sudah seperti kapsul waktu untuk diri sendiri. Nge-Sub bukanlah penyelamat, pahlawan, ataupun sejenisnya. Justru kami hanyalah pembajak yang terperangkap dalam ideologi dan animo pribadi. Hanyalah kelompok penerjemah dari penggemar oleh penggemar untuk penggemar. Tidak ada baik-buruk, segar-busuk, senior-junior, cepat-lambat, dll. Pada akhirnya, semua kembali ke selera pangsa masing-masing.


Menapaktilasi Nge-Sub dalam 10 tahun terakhir.

KuramaSubs©2012
Semuanya berawal dari pertama kali download One Piece Strong World di Oploverz kisaran tahun 2010/2011. Dulu mau beli dvd anime enggak selengkap dan secepat di internet. Dari yang awalnya cuma download anime movie, sampai akhirnya coba download anime musiman. Kalau enggak salah pertama kali dulu coba download Highschool of the Dead di Aleki. Biasa anak kecil otak mesum ya gitu :v

Akhirnya keterusan download sana-sini, sampai jadi arwah penunggu di chatango Animekompi, Souki-Hasshou, sama Jalsubs.

Tahun 2012, dari yang awalnya cuma hidup sebagai leecher, AoiRay bocah coba-coba bikin fansub sendiri, namanya KuramaSubs. Hasil subtitle masih trial and error, enggak paham typesetting, timing. Mana terjemahan pas-pasan, ngapain ngide bikin fansub anying :v

Namanya juga belajar, semua ada prosesnya. Akhirnya 2014, mulai pede sama hasil terjemahan sendiri walaupun masih kacau wkwk, yaitu waktu garap Maken-Ki! Two.

Berlanjutlah kehidupan leecher nyambi fansubbing. Kejadian Haikyuu!!-nya Anti/Blok hampir drop di episode 3 karena NSFK enggak lanjut nerjemahin. Coba-cobalah nerjemahin sendiri pake style Blok, terus iseng share di chatango Anti. Ternyata Pak Un-deathx ngelirik dan ngajak garap bareng. Posisi saya lagi fokus buat UN, akhirnya cuma bisa garap episode 4-24 doang. Episode terakhir dihandle tim Anti. Saya enggak bisa garap sampai tamat.

[Nge-Sub]©2014

Akhir tahun 2014, KuramaSubs rebranding jadi Nge-Sub. 2015, proyek pertamanya Shokugeki no Souma dapat respon positif dari para leecher, saya senang jujur wkwk. Tapi berhubung saya sibuk les buat SBMPTN dan pas udah masuk kuliah pun ternyata sibuknya lebih parah karena tugas, pameran, dan UKM, akhirnya Souma ngaret dan drop di tahun 2018. Saya enggak bisa garap sampai tamat.

Di tahun 2018 pun saya berencana berhenti ngesub karena enggak pernah ada proyek yang saya tamatin. Capek aku tuh! Tapi ya gitu, setiap ada kartun seru bawaannya pengin garap :”)

Ya, begitulah tapak tilas Nge-Sub selama 10 tahun terakhir ini. Berawal dari ngidenya bocah SMP yang pikirannya cuma main doang, sampai sudah jadi pegawai koorporat yang pikirannya deadline melulu. Kalau ditanya kangen masa-masa itu sih pasti kangen, belum mikirin tagihan listrik, cicilan, pajak, dll. Apalagi sama kalimat legendaris “Aku download, terima kasih” :v

Nge-Sub©2018
Makasih banyak buat para fansub Indonesia yang udah mewarnai masa kecil saya, selain yang udah saya sebutin di atas ada: LaskarSOS, Se~No, ASI, Shirosubs, Vxsubs, Lulusubs, Aiasubs, Moesubs, Pantsubber, Hikasub, Ginsub, Silver-Yasha, Aosubs, Kazesubs, WRS, Eater-Team, Yuukisubs, CenatCenut, BakaSubs aka Pucuksubs, Yukisubs, AeuL aka Antifansub, Subs-Kun, Isengsub, Bentoosubs, Sora-Iro, Zensub, dan masih banyak lagi yang enggak sanggup kesebut.

Akhir kata, saya ngerasa beruntung bisa menyaksikan perkembangan dunia perfansuban Tanah Air. Meski banyak yang mati, tapi banyak juga yang lahir. Saya yakin fansub Indonesia bakal terus bertambah jumlahnya.

Tapi berhubung sudah ada layanan penyedia terjemahan Indonesia yang legal kayak Muse Indonesia, iQIYi, Ani-One Asia, Netflix, dll, alangkah baiknya kita dukung dan hargai usaha mereka dengan nonton langsung di kanal resminya atau berlangganan buat yang punya jajan lebih.

Arigatou, minna! Mata nee!